Tingkatkan Teknologi Digitalisasi, UMBY Kerjasama dengan Telkom Indonesia
19 May 2023
288
by Admin Demo

Penandatanganan kerjasama antara Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) dengan PT Telkom Indonesia, Tbk telah berhasil dilaksanakan pada Kamis (11/05/2023). Acara ini dilaksanakan di Ruang Sidang Lantai 2 Kampus 1 UMBY. Selain dalam rangka mengesahkan kerjasama antara UMBY dan PT Telkom Indonesia, Tbk., acara ini diisi pula dengan diskusi dan tukar pikiran antar dua belah pihak. Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Rektor UMBY Dr. Agus Slamet, S.TP., M.P., dengan General Manager Yogyakarta, Agus Faisal.

Dalam sambutannya, Dr. Agus Slamet, S.TP.,M.P., menyambut hangat dan mengungkapkan rasa senangnya kerjasama ini dapat terwujud. Dr. Agus Slamet berharap kerjasama ini dapat memberikan manfaat untuk kedua belah pihak.

“Semoga kerjasama ini membawa manfaat kepada kedua belah pihak, baik UMBY maupun PT Telkom Indonesia diantaranya bisa membuka peluang kerja bagi lulusan UMBY dan mungkin Telkom membutuhkan jasa tes psikologi dalam rekruitmen karyawan, kami siap bekerjasama.  Harapan kami kerjasama ini tidak berhenti diatas kertas tapi bisa mengimplementasikannya, ada actionnya, dan actionnya itu bisa membawa manfaat bagi kedua belah pihak,” ungkap Dr Agus Slamet.

Sedangkan perwakilan PT Telkom Indonesia, Tbk yang dipimpin langsung oleh General Manager Yogyakarta, Agus Faisal, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas terjalinnya kerjasama ini. Ia juga mengungkapkan bahwa tri dharma perguruan tinggi sejalan dengan visi misi Telkom Indonesia yaitu dalam hal pengabdian terhadap masyarakat melalui digitalisasi.

“Semoga implementasi MoU ini kedepannya sesuai dengan tri dharma perguruan tinggi, yang mana hal ini sangat sejalan dengan visi misi Telkom Indonesia yaitu melalui percepatan infrastruktur digital untuk mensejahterakan seluruh masyarakat Indonesia,” terang Agus Faisal.

Telkom Indonesia hingga saat ini telah bertransformasi menyesuaikan kebutuhan dan perkembangan zaman, mulai dari telfon rumah, wartel, speedy dan indihome hingga digital services. Lebih lanjut Agus Faisal juga menambahkan bahwa banyak hal yang bisa dikolaborasikan kedepannya untuk mendukung pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dan hal-hal lainnya yang bisa memajukan negeri ini terutama dalam hal digitalisasi.

“Mudah-mudahan awal kerjasama ini tidak hanya tanda tangan hitam diatas putih saja, namun berikutnya kolaborasinya bisa saling mendukung, insyaalah apa yang dibutuhkan UMBY bisa kami upayakan dan carikan solusinya,” imbuhnya.

Dalam waktu dekat ini, Fakultas Teknologi Informasi akan melakukan company visit ke Indonesia Telecommunication dan Digital Research Institute (ITDRI). ITDRI merupakan satuan tugas dibawah naungan Telkom berdasarkan arahan dari Kementrian BUMN. Company visit ini bagian dari implementasi kerjasama antara UMBY dengan Telkom Indonesia.

Acara ini dihadiri pula oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ir. Wafit Dinarto, M.Si, Wakil Rektor Bidang Sumber Daya, Tutut Dewi Astuti., S.E.,M.Si.,Ak., CA., CTA., ACPA, Kepala Biro ICT Albert Yakobus Chandra, S.Kom., M.Eng., MTA.,MCE., serta pejabat struktural lainnya dan General Manager PT Telkom Indonesia, Tbk Agus Faisal dan jajarannya.